Home » , » Kenapa Harus ASUS ROG? #WEAREROG #ASUSROGID #ROG

Kenapa Harus ASUS ROG? #WEAREROG #ASUSROGID #ROG

Posted by FakhriComputindo on Monday, August 28, 2017



Asus ROG adalah nama yang sudah melegenda. Jadi ketika saya, mengajak kalian mebahas dan berbicara mengenai Asus ROG, sebenarnya kita sedang membicarakan sang legenda. Legenda yang terus hidup. Sorry jika berlebihan, tapi bagi saya pribadi itu adalah kenyataan.

Jadi ketika ditanya, mengapa harus Asus ROG? saya justru akan bertanya balik: Mengapa enggak? atau Mengapa enggak pilih Asus ROG? atau pertanyaan-pertanyaan lain semacam itu karena bagi saya itu lebih rasional untuk ditanyakan. Tapi, jika memang harus ada alasan, mari kita bahas lebih dalam.

PALING BERANI DALAM BERINOVASI
Sudah berkali-kali Asus melalui ROG menawarkan inovasi yang belum pernah ada sebelumnya, dan sudah berkali-kali pula Asus ROG membuat para pecinta IT khususnya gamers di seluruh dunia geleng-geleng kepala. Jika diminta menyebutkan semuanya, saya tak punya cukup waktu untuk itu, tapi saya akan memberikan beberapa contoh untuk sobat:



Laptop Pertama di Dunia Dengan Sistem Liquid Cooling
Asus ROG GX800. Barangkali Asus adalah satu-satunya brand di dunia yang berusaha mewujudkan mimpi para gamers. Sistem pendingin liquid cooling yang sebelumnya hanya ada di sistem PC, di saat brand-brand lain mungkin masih berfikir keras bagaimana membawanya kedalam sebuah laptop, atau bahkan mungkin banyak yang menganggap itu mission impossible, Asus menawarkan datang dengan sebuah mahakarya: ROG GX800.

Asus ROG GX800 menawarkan laptop dengan sistem pendinginan liquid cooling, yang belum pernah dilakukan (atau lebih tepatnya belum mampu dilakukan) brand manapun di dunia. Jika sobat masih penasaran seperti apa buasnya GX800, sobat bisa membaca artikelnya disini. Atau jika sobat termasuk yang males baca artikel, sobat bisa menonton review ROG GX800 disini

Melalui gambar diatas, sobat bisa tahu betapa pintarnya Asus mengimplementasikan sistem pendingin liquid cooling pada GX800 untuk bisa menjinakkan panas dari Core i7-7820HK dan dua buah GTX 1080. Dan kabar baiknya lagi, ROG GX800 masih bisa di overclock, sob. Yupz, karena prosesor yang digunakan adalah i7-7820HK yang mengizinkan overclocking.

Tidak hanya dari segi performa saja, GX800 juga memastikan bahwa gamer yang menggunakannya mendapatkan pengalaman gaming yang nyaman karena kehadiran keyboard mechanical beserta trend saat ini, RGB Backlight yang tentu saja bisa dikustomisasi.

Udah, deh... pokoknya enggak akan ada habisnya jika berbicara tentang GX800. Kalau masih kurang tuh artikel dan video yang saya sertakan diatas udah cukup banget.

Laptop Gaming Tertipis Di Dunia Dengan GPU GTX 1080
Ini lagi nih. Kalau yang tadi menawarkan performa dan fitur yang buas, kali ini laptop gaming dengan performa yang tetap buas tapi desainnya yang.......mending sobat lihat sendiri lah. Nih laptop lebih cocok disebut Ultrabook ROG. Sepertinya Asus ini memang paling pintar membuat sistem pendingin untuk laptop bahkan dengan spesifikasi setinggi ini. Saya belum pernah mencobanya secara langsung yang barangkali memang enggak akan pernah, jadi, untuk menjaga agar informasi yang saya tulis disini tetap valid dan bisa dipertanggungjawabkan, mending sobat baca sendiri reviewnya disini atau tonton video reviewnya disini.

Sebenarnya masih banyak deretas ROG yang enggak kalah inovatif. Tapi saya hanya memberikan dua contoh diatas karena menurut saya sampai saat ini dua ROG itulah yang paling banyak menarik perhatian.

ROG BUKAN HANYA UNTUK PARA SULTAN
Laptop sultan. Itu adalah yang paling sering diucapkan ketika mendengar laptop gaming. Tetapi, tidak untuk ROG. Karena Republic ini (Republic of Gamers), menghadirkan laptop yang benar-benar all out untuk para sultan, tetapi juga terjangkau untuk rakyat biasa. Contohnya, ROG Strix GL553VD yang merupakan ROG paling terjangkau saat ini tapi tetap menawarkan performa yang sanggup melibas game-game saat ini. Sobat bisa menyimak Review dari Asus ROG Strix GL553VD disini

So, itulah pendapat saya jika ditanya: Kenapa Harus Asus ROG? Karena bagi saya itu adalah pertanyaan retoris. Karena bagi saya ada yang salah dengan sobat jika sobat enggak pilih Asus ROG. Dan ada banyak karena-karena lagi jika harus dijabarkan, Kenapa Harus ASUS ROG?

Thanks for reading & sharing FakhriComputindo

Previous
« Prev Post

0 comments:

Post a Comment