Home » , , » Nvidia Resmi Perkenalkan GeForce GTX1080 dan GTX1070

Nvidia Resmi Perkenalkan GeForce GTX1080 dan GTX1070

Posted by FakhriComputindo on Friday, May 6, 2016

Original Picture by Jagat Review

Setelah beragam rumor berhamburan mengenai penerus GTX980, akhirnya hari ini Nvidia memperkenalkan VGA Card terbarunya. Sesuai rumor yang sebelumnya beredar, VGA card terbaru Nvidia ini dilabeli nama Geforce GTX 1080.

Original Picture by Jagat Review
Dan tentu saja, VGA card generasi terbaru ini membawa arsitektur GPU Pascal. Hanya itu? jangan bercanda, tentu saja tidak. Nvidia juga menggunakan proses fabrikasi FinFet 16 nm untuk membangun chip GPU GTX 1080. GTX 1080 menggunanakan tipe memori GDDR5X dengan clockspeed mencapai 10 GHz (efektif). What The Hxxl...!!!

Original Picture by Jagat Review
Seperti pada gambar diatas. Performa GTX 1080 lebih cepat daripada 2-way GTX 980 dan bahkan lebih cepat dari GTX Titan X.

Original Picture By Jagat Review




Chip GPU pada GeForce GTX 1080 memiliki 2560 CUDA Cores dan beroperasi pada base clock 1607 MHz dan boost clock 1733 MHz. Chip GPU terhubung dengan memori GDDR5X melalui memory bus 256-bit dengan kapasitas 8192 MB pada kecepatan 10 GHz (efektif). Menariknya, GeForce GTX 1080 memiliki nilai graphics card power hanya sebesar 180 Watt dan dapat beroperasi normal dengan power supply 500 Watt. Suplai daya listrik didapatkan melalui satu konektor daya PCIe 8-pin. GeForce GTX 1080 juga hadir dengan konektor display HDMI 2.0b, Display Port 1.4, dan DL-DVI dengan dukungan resolusi hingga 7680×4320 piksel dengan tingkat refresh rate sebesar 60 Hz.

Ada hal menarik saat NVIDIA mendemokan karya studio game EPIC dimana terliihat jika nilai maksimum boost clock GeForce GTX 1080 dapat mencapai angka 2114 MHz beserta memori yang bekerja pada clock speed 5508 MHz/11116 MHz (efektif). Menariknya terlihat jika saat bekerja GeForce GTX 1080 memiliki temperatur kerja hanya sekitar 67 °C dengan menggunakan sistem pendingin reference tipe air cooling.

Original Picture By Jagat Review
Untuk  urusan harga, mending sobat lihat sendiri di gambar diatas. GeForce GTX 1080 akan tersedia mulai tanggal 27 Mei 2016 dengan kisaran harga $599 (MSRP online) dan $699 (MSRP online) untuk Founder Edition.

Thanks to: Jagat Review


Original Picture By Jagat Review






Thanks for reading & sharing FakhriComputindo

Previous
« Prev Post

0 comments:

Post a Comment

Ads Inside Post

Search This Blog

Powered by Blogger.

Google Translate